Sejarah Perpustakaan
Perpustakaan Institut Teknologi dan Bisnis Kalla (ITB Kalla) didirikan pada tahun 2020, satu tahun setelah didirikannya Institut Teknologi dan Bisnis Kalla. Perpustakaan berstatus sebagai Unit Pelayanan Teknis (UPT) sejak tahun 2020 dengan ditetapkannya dalam Surat Keputusan Rektor Nomor 101a/KBS-YKH/I/HC/X/2020 Tentang Pembentukan Unit Pelaksana Teknis Perpustakaan Institut Teknologi dan Bisnis Kalla. Perpustakaan Institut Teknologi dan Bisnis Kalla Dalam kurung waktu 4 tahun telah mengalami pergantian pimpinan yang semula berdiri dipimpin oleh Andi Hutami Endang, S.Kom., M.Kom dimana saat itu juga menjabat sebagai ketua UPT. Information, Communication and Technology (ICT) ITB Kalla. Pada tahun 2021 terjadi pergantian pimpinan oleh Rahmat Syarif, S.E., M.Bus.
Saat ini, Perpustakaan Institut Teknologi dan Bisnis Kalla (ITBKalla) memiliki koleksi sebanyak 1424 judul atau 2312 eksemplar. Koleksi tersebut tersebar dalam berbagai jenis, meliputi buku teks, majalah, buku referensi, CD-ROM. Koleksi pada perpustakaan juga tidak hanya terbatas pada koleksi tercetak saja, namun perpustakaan juga telah melanggan e-book.

